oleh

FAKTA! Mauro Icardi Kalahkan Ronaldo dan Messi

infomixbola.com – Kiprah bomber Inter Milan, Mauro Icardi mungkin belum banyak mendapatkan apresiasi dari kalangan pecinta sepak bola. Tak banyak yang tahu prestasi apa saja yang dibuat Icardi musim ini.

Baru-baru ini Mauro Icardi membuat statistik yang mengalahkan dua megabintang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Penyerang asal Argentina ini memiliki rata-rata gol yang cukup tinggi jika membandingkan dengan banyak peluang yang ia dapatkan.

Mengutip laporan dari 101greatgoals.com. Icardi Sudah memencetak 51 gol dari 102 penampilan bersama Inter ini. Icardi memiliki rata-rata mencetak 1 gol setiap 90 menit.

Musim ini Icardi sudah mencetak 15 gol di liga memiliki rasio konversi tertinggi, yaitu sebesar 30.6%. Ia lebih baik jika dibandingkan dengan Chicharito (27.1%), Benzema (26.2%), Ibrahimovic (24.6%), Messi (17.1%) dan Ronaldo (14.8%).

Sebuah angka-angka yang cukup bagus mengingat berapa banyak peluang yang bisa dimaksimalkan oleh Maurito (julukan Icardi). Di liga saja, 10 sepakan on target dari Maurito, 8 berbuah gol. Pencapain tersebut yang membuat sang pelatih, Roberto Mancini maupun sang Presiden, Erick Thohir ingin terus mempertahankan Maurito di Giuseppe Meazza.

News Feed