Gelandang Bayer Leverkusen, Hakan Calhanoglu buka suara mengenai masa depannya di BayArena musim depan. Punggawa Timnas Turki itu menyebut bahwa dirinya ingin sekali memperkuat klub EPL, Chelsea musim depan.
Calhanoglu sendiri merupakan salah satu talenta terbaik yang dimiliki Leverkusen saat ini. Di usianya yang relatif muda, ia mampu menjadi playmaker yang apik bagi Leverkusen sejauh ini.
Kemampuan apiknya membuat ia diincar oleh sejumlah klub-klub top Eropa. Salah satunya adalah Chelsea yang disebut sangat menginginkan dirinya untuk berseragam biru kebesaran Chelsea musim depan.
Bak Gayung bersambut, Calhanoglu juga menyebut bahwa ia ingin memperkuat The Blues musim depan. “Jika Tuhan mengijinkan, saya ingin menjadi pemain Chelsea tahun depan,” ungkap Calhanoglu kepada Fanatik.
“Saat ini ada beberapa klub yang tertarik untuk mendapatkan saya. Jadi mari kita lihat apa yang akan terjadi kedepannya.” tutup playmaker berusia 22 tahun tersebut