oleh

Ilkay Gundogan Ingin Pensiun di Manchester City dan Jadi Pelatih

Gelandang Manchester City, Ilkay Gundogan, mengaku ingin melanjutkan kariernya sebagai pelatih suatu hari nanti. Dia punya pengalaman bekerja dengan pelatih-pelatih terbaik sampai sejauh ini.

Gundogan saat ini tengah menemukan performa terbaiknya di bawah Pep Guardiola. Dia rajin mencetak gol beberapa pekan terakhir, bahkan lebih produktif dari para striker.

Saat ini Gundogan berusia 30 tahun, kariernya masih cukup panjang. Namun, dia pun mengaku pernah mempertimbangkan kemungkinan jadi pelatih.

Gundogan mengakui bahwa gagasan menjadi pelatih suatu hari nanti pernah lewat di kepalanya. Dia bahkan pernah bertanya-tanya, meski belum benar-benar mengambil keputusan serius.

“Beberapa waktu lalu saya pernah mencari-cari informasi soal bagaimana prosedurnya jika saya ingin mengambil lisensi kepelatihan suatu hari nanti,” ujar Gundogan kepada Goal.

“Meski demikian, itu tidak lebih dari sekadar angan-angan. Namun, soal bagaimana nanti ke depannya, saya belum berpikir sejauh itu.”

Alasan Gundogan sederhana. Dia pernah bekerja di bawah pelatih-pelatih top dunia, termasuk Guardiola dan Jurgen Klopp. Sebab itu, menurutnya bakal luar biasa jika ilmu tersebut bisa dilanjutkan ke generasi berikutnya.

“Fakta bahwa saya pernah bekerja bersama Pep, Klopp, dan Thomas Tuchel — sejauh ini saya bekerja dengan pelatih-pelatih terbaik di dunia,” lanjut Gundogan.

“Anda bisa belajar banyak dari mereka dan memikirkan bagaimana Anda bisa meneruskan pengetahuan itu setelah karier bermain Anda,” tandasnya.

News Feed