Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengomentari keputusannya tidak memainkan Donny van de Beek melawan Chelsea. Ia menyebut bahwa sang gelandang akan segera mendapatkan kesempatannya di skuat Setan Merah.
Kemarin malam, Manchester United menjamu Chelsea di Old Trafford. Pada laga itu, Setan Merah dibuat frustrasi dengan permainan rapat dan disiplin lini pertahanan Chelsea.
United sebenarnya punya gelandang kreatif yang bisa membantu membongkar kebuntuan ini pada diri Donny van de Beek. Namun Solskjaer memutuskan tidak memainkan pemain asal Belanda itu hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan.
Ketika ditanya mengapa Van de Beek tidak dimainkan, begini jawaban Solskjaer. “Kalian tidak perlu khawatir akan hal itu [jam bermain Van de Beek],” ujar Solskjaer kepada Sky Sports.
Solskjaer menyebut bahwa pemain Timnas Belanda itu masih masuk dalam rencananya.
Jadi ia menilai tidak lama lagi, Van de Beek akan mendapatkan kesempatan untuk unjuk kebolehan di lini tengah United.
“Dia [Van de Beek] akan mendapatkan kesempatan untuk bermain. Jangan khawatir akan hal itu.”
Solskjaer menyebut bahwa tidak mudah baginya menentukan siapa yang bermain menjadi starter.
Ia menyebut United memiliki banyak pemain bagus, sehingga ia harus memilih yang terbaik di antara yang terbaik di setiap laga.
“Saya rasa lebih mudah untuk mengatakan siapa yang seharusnya bermain dan lebih sulit mengatakan siapa yang tidak perlu bermain di laga ini.” ujarnya.
Satu poin ini membuat United masih betah berada di papan bawah EPL.
Setan Merah kini menempati peringkat 15 klasemen sementara EPL dengan raihan tujuh poin.