Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengungkapkan target timnya pada musim 2016-2017. Mourinho ingin membawa Manchester United berlaga di Liga Champions musim depan.
Manchester United masih memiliki peluang untuk lolos ke Liga Champions musim depan melalui dua jalur, memenangi Liga Europa atau finis di posisi empat besar klasemen akhir Premier League 2016-2017.
The Red Devils saat ini bercokol di peringkat enam klasemen sementara Premier League dengan koleksi 49 poin dari 26 pertandingan, berjarak tiga angka dari Liverpool yang berada di batas akhir zona Liga Champions.
Sementara itu, pada ajang Liga Europa, mereka berpeluang lolos ke perempat final setelah mampu menahan Rostov 1-1, pada leg pertama 16 besar di Stadion Olimp-2, 9 Februari 2017.
“Kami ingin menjaga agar dua pintu menuju Liga Champions tetap terbuka. Kami akan berjuang untuk mengejar posisi untuk mengakhiri musim di peringkat keempat Premier League. Jika lolos dari hadangan Rostov, kami akan berada di perempat final,” kata Mourinho di situs resmi klub.
“Kami telah memenangi satu trofi yang membahagiakan semua orang. Sekarang kami akan berusaha untuk mencapai posisi keempat di Premier League serta bertarung melawan Rostov pada ajang Liga Europa,” manajer asal Portugal ini melanjutkan.
Manchester United akan menghadapi Chelsea terlebih dahulu pada ajang Piala FA, Senin (13/3/2017), sebelum menjamu Rostov di Old Trafford pada leg kedua 16 besar Liga Europa (16/3/2017).
Setelah itu, Manchester United akan melanjutkan perjuangan pada ajang Premier League saat melawat ke markas Middlesbrough di Stadion Riverside, 19 Maret 2017.